Gunung Kembang: Gunung Terbersih di indonesia

Gunung Kembang, yang terkenal dengan sebutan Anak Gunung Sindoro, memiliki ketinggian 2.340 meter di atas permukaan laut. Gunung ini terletak di Kabupaten Wonosobo, Provinsi Jawa Tengah, tepatnya bersebelahan dengan Gunung Sindoro.

 

Keunikan Prosedur Pemeriksaan Barang Bawaan

Salah satu hal menarik yang bisa kamu temui di basecamp pendakian Gunung Kembang adalah prosedur pemeriksaan dan pencatatan barang bawaan. Tim pengelola memeriksa dan mencatat semua barang yang dibawa oleh pendaki. Ini bukan sekadar basa-basi; makanan sekali pakai harus dikeluarkan dari plastiknya dan ditaruh dalam wadah khusus, termasuk makanan ringan yang juga harus dikeluarkan satu per satu. Tujuan dari langkah ini adalah untuk meminimalkan sampah yang dibuang sembarangan oleh para pendaki. Jika ada yang melanggar dan membuang sampah sembarangan, denda akan dikenakan.

 

Jalur Pendakian Gunung Kembang dan Tiket  Pendakian

Gunung Kembang terkenal memiliki trek kecil yang cukup menantang karena medan pendakiannya yang sulit, meskipun tergolong sebagai Gunung kecil. Selain itu, gunung ini juga dikenal sebagai gunung terbersih, karena hampir di sepanjang jalurnya tidak ada sampah yang berserakan. Terdapat dua jalur pendakian yang bisa diambil untuk mencapai punca, yaitu jalur Blembem yang menjadi jalur favorit, dan jalur Lengkong. Untuk melakukan registrasi pendakian via jalur Lengkong, pendaki dikenakan biaya sebesar Rp30.000, ditambah biaya parkir motor sebesar Rp10.000, sehingga totalnya menjadi Rp40.000.

 

Fakta Menarik Gunung Kembang

Sesampainya di puncak, kamu akan disuguhkan pemandangan indah Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro. Dengan ketinggian 2.340 meter, Gunung Kembang memang terkenal sebagai “anak” Gunung Sindoro. Dari Gunung Perahu atau Gunung Sumbing, kedua gunung ini terlihat seperti berdempetan. Menariknya, ketinggian Gunugn ini terus bertambah setiap tahun akibat aktivitas magma yang tinggi, terutama dengan kondisi Gunung Sindoro yang masih aktif dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: 25 Rekomendasi Wisata Dieng yang Wajib Kamu Kunjungi

Jadi, jika kamu mencari tantangan pendakian yang menarik dan ingin menikmati pemandangan yang memukau, destinasi ini bisa masuk list pendakian kamu. Siapkan fisik kamu dan jaga Kesehatan agar pendakian kamu terasa menyenangkan!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
× Reservasi & Bantuan